Musim gugur 2024 membawa banyak anime seru yang tayang di Netflix, dengan beberapa judul yang sangat dinanti. Para penggemar anime tentu tidak akan melewatkan kesempatan untuk menyaksikan anime-anime baru maupun lanjutan dari seri-seri favorit mereka. Berikut lima anime fall 2024 terbaik yang tayang di musim Fall 2024 di Netflix dan tidak boleh kamu lewatkan.
Dan Da Dan
Anime Dan Da Dan menawarkan petualangan yang unik dan seru tentang dua remaja SMA, Momo Ayase dan Ken Takakura (yang biasa dipanggil Okarun). Mereka memiliki pandangan yang berbeda tentang hal-hal supranatural, seperti Okarun yang percaya pada alien, sementara Momo lebih percaya pada keberadaan hantu. Keduanya akhirnya saling menantang untuk membuktikan keyakinan masing-masing. Okarun ditantang untuk pergi ke lorong angker, sementara Momo harus menyelidiki gedung yang diyakini beberapa kali terlihat penampakan alien.
Petualangan ini berubah menjadi kenyataan ketika Okarun dikejar oleh hantu nenek turbo, dan Momo dijadikan objek eksperimen oleh alien robot. Dari sinilah dimulai petualangan mereka di dua dunia yang berbeda: dunia hantu dan alien. Tidak hanya penuh aksi, anime ini juga menambahkan sentuhan romantis saat perasaan cinta mulai tumbuh di antara keduanya.
Rekomendasi Headset / Earphon Buat Nemenin Nonton Anime Fall 2024 Terbaik Ini >>>
-
Product on saleFantech Life TWS Wave 13 True Wireless Earphone Bluetooth 5.3 Earbuds Mythia EditionOriginal price was: Rp499.000.Rp249.000Current price is: Rp249.000.
-
Product on saleFantech TWS Bluetooth Wireless Wave 12 TW12 Built-in MicrophoneOriginal price was: Rp229.000.Rp129.000Current price is: Rp129.000.
-
Product on saleFantech TWS Bluetooth Wireless GROOVE BUDS+ TX2 Built-in MicrophoneOriginal price was: Rp799.000.Rp399.000Current price is: Rp399.000.
-
Fantech MEOW AC5001 Kitty Ears Aksesoris Headset GamingRp49.000
Blue Lock Season 2
Jika kamu penggemar anime olahraga, Blue Lock Season 2 wajib masuk dalam daftar tontonanmu. Blue Lock berbeda dari anime sepak bola lainnya karena mengangkat konsep kompetisi individu yang intens dalam mencari striker terbaik di Jepang. Anime ini melanjutkan kisah dari season pertamanya yang sukses besar, di mana sekelompok pemain muda berbakat harus bersaing untuk menjadi yang terbaik di program pelatihan Blue Lock.
Season kedua berfokus pada pertandingan antara tim Blue Lock Eleven melawan tim U-20 Jepang. Pertandingan ini menjadi titik penting, di mana para karakter harus membuktikan bahwa mereka layak menjadi bagian dari tim nasional Jepang. Selain menampilkan aksi sepak bola yang seru, anime ini juga mengeksplorasi dinamika persaingan antar karakter yang kian memanas, dengan tekanan antara kerja sama tim dan ambisi pribadi. Pengembangan karakter yang kompleks dan cerita yang penuh intrik membuat Blue Lock Season 2 menjadi salah satu anime paling dinantikan.
Ranma ½
Anime Ranma ½ adalah adaptasi dari manga klasik karya Rumiko Takahashi, dan kehadirannya di Netflix di musim ini membawa nostalgia bagi penggemar lama sekaligus memperkenalkan seri ini kepada generasi baru. Ceritanya mengikuti Ranma Saotome, seorang remaja laki-laki yang handal dalam seni bela diri. Dia memiliki tunangan bernama Akane Tendo, yang dipertemukan melalui perjodohan orang tua mereka. Namun, kehidupan Ranma berubah ketika dia terkena kutukan saat latihan di China, yang membuatnya berubah menjadi perempuan setiap kali terkena air dingin, dan kembali menjadi laki-laki jika terkena air panas.
Konflik yang penuh humor dan aksi seru mewarnai perjalanan Ranma dalam mencari cara untuk menghilangkan kutukannya. Dengan bantuan sahabat-sahabatnya seperti Akane, Nabiki, dan Shampoo, mereka menghadapi berbagai situasi kocak dan menegangkan. Ranma ½ memiliki daya tarik yang kuat berkat cerita yang penuh tawa, drama, dan pertarungan epik.
Blue Box
Blue Box menggabungkan elemen romance dan sports, membuatnya menjadi anime yang menyentuh hati sekaligus memacu adrenalin. Anime ini bercerita tentang seorang atlet bulu tangkis bernama Taiki Inomata yang diam-diam menyimpan perasaan pada Chinatsu Kano, seorang senior di tim basket putri. Keberadaan mereka dalam satu asrama sekolah menciptakan kedekatan yang membuat hubungan mereka semakin berkembang. Namun, cinta dan ambisi olahraga kadang-kadang berbenturan, memberikan kompleksitas emosional yang mendalam pada cerita ini.
Rekomendasi Headset / Earphon Buat Nemenin Nonton Anime Fall 2024 Terbaik Ini >>>
-
Product on saleFantech Earphone Go Wired Earbuds ES1Original price was: Rp69.000.Rp36.000Current price is: Rp36.000.
-
Product on saleFantech Earphone EG4 Earbuds Premium AlluminiumOriginal price was: Rp149.000.Rp45.000Current price is: Rp45.000.
-
Product on saleFantech Earphone Gaming EG3 Earbuds Premium Alluminium Alloy MagneticOriginal price was: Rp149.000.Rp45.000Current price is: Rp45.000.
-
Fantech MEOW AC5001 Kitty Ears Aksesoris Headset GamingRp49.000
Kisah cinta yang tumbuh di tengah kompetisi olahraga memberikan sentuhan manis dan realistis. Dengan animasi yang halus dan nuansa yang romantis, Blue Box siap menjadi pilihan yang sempurna bagi para penggemar drama romantis dengan latar belakang olahraga.
Dragon Ball Daima
Tidak lengkap rasanya berbicara tentang anime musim gugur tanpa menyebut franchise ikonik Dragon Ball. Dragon Ball Daima adalah serial terbaru yang membawa Goku dan kawan-kawan kembali beraksi, namun kali ini dengan twist menarik. Sebuah konspirasi membuat mereka semua berubah menjadi kecil, dan petualangan pun dimulai saat mereka harus menjelajahi dunia iblis untuk memperbaiki keadaan.
Anime ini tidak hanya menghadirkan aksi khas Dragon Ball yang penuh energi, tetapi juga elemen komedi dan petualangan baru yang menarik. Para penggemar setia Dragon Ball tentu akan sangat menantikan kisah baru ini, yang menjanjikan nostalgia dan kejutan-kejutan seru.
Musim Fall 2024 di Netflix penuh dengan deretan anime yang seru dan menarik. Dari petualangan supranatural di Dan Da Dan, persaingan sepak bola di Blue Lock Season 2, hingga nostalgia dari Ranma ½ dan Dragon Ball Daima, serta romansa atlet muda di Blue Box, semuanya menawarkan pengalaman yang unik.
Fantech juga siap mendukung pengalaman menonton kamu jadi lebih berkesan dengan salah satu produk headset terbaiknya yang memiliki segudang fitur profesional sehingga mampu menjawab semua kebutuhan, yaitu GO Vibe Wireless Headphone WH05. Terdapat fitur dua mode koneksi, tombol pengatur volume, desain yang bisa dilipat, 40 mm driver, baterai yang tahan hingga 20 jam, serta busa earcup yang sangat empuk dan nyaman. Kamu bisa dapatkan produk ini sekarang juga karena sudah tersedia pada website Fantech Indonesia. Segera kunjungi dan dapatkan produknya!