Article, Mouse Gaming, Product Lauching

Mouse Gaming Performa Juara – Fantech Blake S Wireless WGC5S

Mouse Gaming Performa Juara

Mouse Gaming Performa Juara – Fantech Blake S Wireless WGC5S – Dari berbagai fitur-fitur yang dimiliki sebuah mouse gaming, sensor menjadi salah satu fitur yang perlu diperhatikan. Sensor pada mouse gaming memiliki peran penting dalam meningkatkan performa permainan. Sensor ini menentukan tingkat akurasi dan responsivitas mouse, yang sangat krusial bagi para gamer. Sensor yang baik mampu mendeteksi gerakan dengan presisi tinggi, bahkan pada kecepatan dan akselerasi yang ekstrem, sehingga setiap gerakan tangan dapat diterjemahkan secara tepat ke dalam gerakan di layar. Selain itu, sensor berkualitas tinggi mengurangi masalah seperti lag, jitter, atau lompatan kursor yang dapat mengganggu pengalaman bermain.

Melihat bagaimana pentingnya kualitas sensor pada sebuah mouse, Fantech kembali menghadirkan mouse gaming Blake S Wireless WGC5S dengan sensor terbaru untuk meningkatkan performa dan jadi juara.

Mouse Gaming Peforma Juara Mouse Blake S Wireless WGC5S

Mouse Gaming Performa Juara

Blake S Wireless WGC5S merupakan sebuah mouse gaming wireless yang membawa beragam fitur unggulan serta upgrade utama pada fitur sensornya untuk memberikan performa juara bagi setiap penggunanya. Mouse ini memiliki dua jenis mode konektivitas, sehingga pengguna bisa mengubah antara mode wired dengan USB Type-C atau mode Wireless StrikeSpeed secara mudah. Mouse ini memungkinkan para pengguna untuk bebas dari kabel yang mengganggu melalui mode wireless, serta terjamin 100% bebas delay melalui more wired.

Konektor 2.4GHz yang dimiliki mouse ini terjamin kestabilannya dan mampu menjangkau hingga jarak 10 meter. Dengan begitu, para pengguna bisa lebih leluasa menggunakan mouse dalam berbagai kegiatan. Yuk simak lebih lanjut fitur-fitur apa saja yang dimiliki mouse WGC5S pada penjelasan di bawah ini!

Sensor Terbaru, Pixart 311

Sensor Terbaru, Pixart 311

Blake S Wireless WGC5S hadir dengan sensor terbaru, Pixart 3311 yang mampu meningkatkan pelacakan hingga 300IPS/35G. Sensor berkualitas tinggi ini memungkinkan pergerakan mouse yang sangat cepat dan akurat, memastikan setiap gerakan tangan diterjemahkan secara tepat ke layar. Hal ini sangat penting dalam game yang menuntut kecepatan reaksi dan ketepatan tinggi, seperti game FPS dan MOBA, di mana setiap milidetik dan piksel dapat menentukan hasil pertandingan. Sensor dengan kemampuan pelacakan tinggi ini juga meminimalkan risiko lag atau kehilangan sinyal, memberikan kepercayaan diri kepada gamer bahwa mouse mereka akan selalu responsif terhadap setiap gerakan. Selain itu, dukungan akselerasi hingga 35G memastikan mouse tetap akurat bahkan dalam pergerakan yang sangat cepat, tanpa risiko skipping atau jittering. 

Desain Ringan dan Kokoh

Desain Ringan Dan Kokoh

Mouse ini hadir dengan bobot yang hanya 70 gram untuk memberikan ukuran serta berat yang ideal. Dengan berat yang super ringan, mouse WGC5S tetap mampu memberikan ketahanan yang maksimal dengan materialnya yang kokoh dan tahan lama. Desainnya yang ringan memungkinkan pergerakan yang lebih cepat dan responsif, sehingga mampu mengurangi kelelahan pada tangan dan pergelangan setelah sesi bermain yang panjang. Hal ini sangat penting dalam permainan yang membutuhkan kecepatan reaksi tinggi dan presisi, seperti game FPS (First-Person Shooter). 

Huano Blue Shell Blue Dots 

Huano Blue Shell Blue Dots 

Mouse Blake S Wireless WGC5S dirancang dengan switch Huano yang mampu bertahan hingga 50 juta klik. Mouse ini mampu memastikan kualitas kecepatan serta responsif yang bagus untuk penggunaan jangka panjang. Daya tahan yang luar biasa juga membuat mouse tetap berfungsi optimal dalam jangka waktu yang sangat lama, bahkan dengan penggunaan intensif. Ini berarti para gamer tidak perlu sering mengganti mouse, menghemat biaya dalam jangka panjang. Switch yang tahan lama juga menunjukkan kualitas konstruksi yang tinggi, memberikan rasa percaya diri bahwa setiap klik akan responsif dan konsisten, faktor krusial dalam permainan yang membutuhkan presisi tinggi dan kecepatan reaksi cepat. 

6D Macro Function

6D Macro Function

Pada mouse ini terdapat 6 tombol yang bisa diprogram dengan fungsi makro serta mampu menyimpan hingga 4 profile. Tombol makro sendiri memungkinkan pemrograman fungsi khusus atau rangkaian perintah kompleks yang dapat diaktifkan dengan satu kali klik, menghemat waktu dan meningkatkan responsivitas selama permainan. Ini sangat berguna dalam berbagai genre game, mulai dari MMORPG hingga strategi real-time, di mana akses cepat ke berbagai kemampuan atau perintah dapat menjadi penentu kemenangan. 

Selain fitur-fitur di atas, mouse Blake S Wireless WGC5S ini juga sudah dirancang dengan desain simetris, sehingga cocok digunakan oleh berbagai jenis grip termasuk palm grip dan claw grip. Mouse ini sudah bisa didapatkan pada halaman website ataupun marketplace official Fantech Indonesia! Segera kunjungi dan dapatkan produknya sekarang juga~

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *